LAMPUNG BARAT (lampungbarometer.id): Rumah Perempuan Dan Anak (RPA) Kabupaten Lampung Barat fokus dalam penanganan isu stunting dan pernikahan anak usia dini.
Hal itu dikatakan Ketua RPA Kabupaten Lampung Barat Siti Romadiyah dalam Rapat Kerja Pengurus Cabang Rumah Perempuan dan Anak (RPA) Kabupaten Lampung Barat yang digelar secara virtual, Jumat (29/1/2021).
Rapat kerja secara virtual ini diikuti Ketua RPA Provinsi Lampung Enny Puji Lestari, Penasehat Maryan Hasan, Irma Ika Putri dan pengurus wilayah RPA Provinsi.

RUMAH Perempuan Dan Anak (RPA) Kabupaten Lampung Barat fokus dalam penanganan stunting dan pernikahan anak usia dini.
“Saat ini fokus pengurus RPA Lampung Barat adalah menangani stunting dan pernikahan anak usia dini,” ujarnya.
Siti Romadiyah juga mengatakan rapat kerja tersebut digelar secara virtual karena situasi yang tidak memungkinkan untuk dilaksanakan secara langsung di tengah pandemi Covid-19 saat ini.
“Rapat kerja ini digelar secara daring karena kita tidak mungkin menggelar rapat secara tatap muka langsung di tengah pandemi Covid-19 ini,” kata Siti Romadiyah.
Dalam rapat kerja secara daring ini, Ketua RPA Provinsi Lampung Enny Puji Lestari berharap hadirnya RPA di Lampung Barat dapat menekan angka kekerasan terhadap perempuan dan anak serta terlaksananya seluruh program kerja.
“Saya berharap hadirnya RPA di Lampung Barat dapat menekan angka kekerasan terhadap perempuan dan anak dan semoga seluruh program kerja terlaksana sesuai harapan untuk mewujudkan Lampung yang ramah perempuan dan anak,” ujar Enny Puji.
Sementara itu, penasehat RPA Lampung Barat Maryan Hasan berharap RPA Cabang Lampung Barat dapat bekerja sama dengan stakeholder terkait untuk mewujudkan Kabupaten Lampung Barat yang ramah anak dan perempuan. (red).
Tidak ada komentar