Lampung Selatan (LB): Prajurit Korem 043/Garuda Hitam (Gatam) melaksanakan latihan menembak senjata ringan (Latbak Jatri) yang dijadwalkan tiga hari, 15 – 17 November 2022.
Untuk latihan menembak Bintara dan Tamtama menggunakan jenis senjata SS 1 V 3, dilaksanakan di Lapangan Tembak Yonif 143/Tri Wira Eka Jaya (TWEJ) JI. Lintas Sumatra Candi Mas, Natar, Lampung Selatan. Kemudian untuk latihan menembak pistol dilaksanakan di Lapangan Tembak Perbakin Sukarame, Bandar Lampung.
Kegiatan ini diawali pengecekan personel oleh Komandan Latihan (Danlat) Kapten Cba Mohali serta cek Kesehatan oleh Tim Medis RS DKT Lampung.
“Menembak merupakan kemampuan dasar dan ciri khas yang harus dimiliki setiap prajurit TNI. Latihan menembak adalah salah satu program dalam memelihara kemampuan sekaligus meningkatkan profesionalisme prajurit,” ujar Kapten Cba Mohali.
Mohali juga mengimbau prajurit yang melaksanakan latihan agar mengutamakan faktor keamanan serta melaksanakan kegiatan sesuai SOP atau protap,
“ Hati-hati dalam berlatih di lapangan karena lapangan tembak licin dan becek usai diguyur hujan,” jelasnya.
Latbak Jatri TW IV Tahun 2022 ini juga diikuti Kasrem 043/Gatam Kolonel Prasetyo, Kasirenprogar Kolonel Arh. Tri Adrijanto, Kasilog Kolonel Inf. Benny Suharto, Pasiops Mayor Inf. Solikul Makruf, Kapenrem Mayor Cpm (K) Eva Yuniar Kamal dan para perwira Korem 043/Gatam. (red)