x

Tubuhnya Digerogoti Tumor Ganas, Naswa Harapkan Uluran Tangan Dermawan

waktu baca 2 minutes
Selasa, 22 Des 2020 23:24 0 12 admin

PESAWARAN (lampungbarometer.id): Naswa Nurul Fadilah, warga Dusun B, Desa Hanura, Kabupaten Pesawaran yang akrab dipanggil Naswa sangat membutuhkan uluran tangan para dermawan untuk mengobati tumor sarkoma yang tumbuh di beberapa bagian tubuhnya.

Akibat tumor yang kini tumbuh di bagian paha, betis, punggung, dan beberapa bagian tubuhnya yang lain, Naswa hanya bisa pasrah dan menahan sakit setiap hari.

Kedua orang tuanya, Irul dan Nur, mengaku telah menjalani bermacam-macam pengobatan. Sayangnya semua upaya yang dilakukan belum membuahkan hasil, sebaliknya segala upaya tersebut hanya menggugurkan rambut indah yang selama ini ia sayangi dan hanya menyisakan beberapa helai rambut di kepala bagian belakangnya.

“Lama kelamaan benjolannya semakin banyak dan menyebar. Setelah dilakukan CT scan dan rontgen, dokter memberi tahu kami kalau Naswa mengidap tumor sarkoma,” ujar Nur.

Dia juga mengungkapkan berbagai upaya pengobatan sudah dilakukan, tapi belum berhasil menyembuhkan penyakit yang diderita. Bahkan, menurut Nur, sudah berkali-kali anaknya berhadapan dengan jarum suntik.

“Sudah berkali-kali tubuh anak saya ini berhadapan dengan suntikan jarum bahkan pertaruhkan nyawanya. Namun meskipun sakit begini, yang saya bangga dari dia, dia itu tidak patah semangat. Ibadahnya tetap jalan, belajar pun rajin, bahkan masih sering bantu-bantu saya,” tutur Nur.

Menurut sang ibu, pernah ketika itu benjolan yang tumbuh di tubuh anaknya makin membesar. Sayang, karena tidak segera ditangani berujung pada pecahnya benjolan tersebut dan mengeluarkan nanah dan darah berbau busuk.

Dia juga menyampaikan bersama suami terus berikhtiar untuk memberikan pengobatan yang terbaik bagi Naswa, anak pertama mereka meskipun seringkali terkendala biaya.

Biaya pengobatan Naswa yang mahal sebenarnya cukup menyiksa ayah yang hanya bekerja sebagai kuli bangunan. Semua sudah dikerahkan, namun tumor tak henti bermunculan di tubuh Naswa.

Kini keduanya hanya bisa berharap bantuan para dermawan untuk biaya kesembuhan Naswa, anak pertama mereka. (red)

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Desember 2020
S S R K J S M
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
28293031  
LAINNYA