Sosial Masyarakat

Safari Ramadhan di Desa Way Harong, Dendi Bantu Rumah Ibadah Dan Yatim Piatu

19
×

Safari Ramadhan di Desa Way Harong, Dendi Bantu Rumah Ibadah Dan Yatim Piatu

Sebarkan artikel ini

PESAWARAN (lampungbarometer.id): Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona melakukan safari Ramadhan di Masjid Babussalam Desa Way Harong, Kecamatan Way Lima, Kabupaten Pesawaran, Jumat (17/5/2019). Hadir dalam acara tersebut Ketua TP PKK Kabupaten Pesawaran Nanda Indira Dendi, S.E., Ketua Baznas Kabupaten Pesawaran Hamid S., S.H., M.M, jajaran Forkopimda Kabupaten Pesawaran, camat dan Kades se-Way Lima. Pada kesempatan ini Dendi secara simbolis menyerahkan bantuan kepada 160 orang kaum duafa dan yatim piatu 80 orang. Bupati juga memberikan hibah untuk rumah ibadah sebesar Rp 5 juta dan ambal 2 gulung. Selain itu, pada kesempatan ini juga diserahkan bantuan Program Bedah Rumah Layak Sehat (Berkat) dari Baznas sebesar Rp 16 juta. Usai penyerahan bantuan, kegiatan dilanjutkan tausiah dengan penceramah Ustadz Anas Hidayatullah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *