Pendidikan

Tanamkan Disiplin Siswa, Kodim 0410/KBL Laksanakan Program Mentari Pagi

30
×

Tanamkan Disiplin Siswa, Kodim 0410/KBL Laksanakan Program Mentari Pagi

Sebarkan artikel ini

BANDAR LAMPUNG (lampungbarometer.id): Anggota Koramil jajaran Kodim 0410/KBL melaksanakan Program Mentari Pagi di wilayah binaannya masing-masing, Senin (3/2/2020).

“Beberapa wilayah sasaran program rutin Mentari Pagi Anggota Koramil jajaran Kodim 0410/KBL antara lain: SDN Sukamaju di Kelurahan Way Tataan, Kecamatan Teluk Betung Utara, SMA-SMK-SMP Surya Dharma Lampung di Kelurahan Kedaton, Kecamatan Kedaton, dan di SMP-SMU-SMK YPPL Kelurahan Karang Maritim, Kecamatan Panjang,” ucapnya.

Komandan Kodim 0410/KBL Kolonel Inf. Romas Herlandes mengatakan kegiatan ini merupakan program rutin anggota Koramil jajaran Kodim 0410/KBL untuk membina dan mengantar anak-anak sekolah dan menanamkan sikap disiplin sejak dini, baik di rumah maupun di sekolah sehingga semangat dalam melaksanakan proses belajar di sekolah.

ANGGOTA Koramil jajaran Kodim 0410/KBL laksanakan Program Mentari Pagi di sekolah-sekolah wilayah binaannya untuk menumbuhkan semangat belajar siswa.

“Semoga program ini mampu memberikan semangat lebih bagi anak-anak agar lebih semangat sekolah,” pungkasnya.