Pemprov LampungPolitik

Camat Baradatu Utamakan Pelayanan Masyarakat

25
×

Camat Baradatu Utamakan Pelayanan Masyarakat

Sebarkan artikel ini

BARADATU (Lampung Barometer): Camat Baradatu, Kabupaten Way Kanan Arie Anthony Thamrin, S.STP., M.IP. komitmen untuk memberikan pelayanan maksimal terhadap masyarakat. Sebagai bentuk dari komitmen ini, Camat telah melaksanakan program Pelayanan Administrasi Terpadu Kecamatan (PATEN). Program ini berbasis kebudayaan lokal PIIL PESENGGIRI. Program ini, kata Camat, bertujuan untuk membantu masyarakat agar lebih mudah dalam pengurusan administrasi, salah satunya izin usaha berskala kecil. “Program PATEN ini tujuannya untuk memudahkan pelayanan kepada masyarakat. Sebab jarak dari Baradatu ke Blambangan Umpu cukup jauh, jadi program ini untuk membantu masyarakat. Saat ditemui di kantornya, Jumat (19/1/2018), Camat kelahiran 1986 yang selalu terlihat enerjik ini, mengatakan Kecamatan Baradatu selalu komitmen melayani masyarakat. “Pelayanan maksimal terhadap masyarakat adalah Program Bapak Bupati. Kami hanya melaksanakan amanat Bapak Bupati,” kata Camat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *