Pendidikan

Hj. Nawati Ketuai PGRI Kecamatan Abung Selatan

30
×

Hj. Nawati Ketuai PGRI Kecamatan Abung Selatan

Sebarkan artikel ini

LAMPUNG UTARA (lampungbarometer.id): Ketua Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Lampung Utara Rohmadi, S.Pd., M.M. melantik Hj. Nawati, S.Pd. sebagai Ketua PGRI Kecamatan Abung Selatan.

Nawati, S.Pd. dilantik sebagai ketua PGRI Kecamatan Abung Selatan usai terpilih dalam Konferensi PGRI Tingkat Kecamatan Abung Selatan yang digelar di Aula SMP Negeri 1 Abung Selatan, Kabupaten Lampung Utara, Selasa (28/9/2021).

Dalam konferensi tersebut Hj. Nawati meraih suara terbanyak mengalahkan 5 kandidat lainnya dengan mengumpulkan 11 suara dari 41 suara.

Dalam arahannya, Ketua PGRI Kabupaten Lampung Utara, Rohmadi, berharap kepengurusan yang baru ini akan membawa PGRI sebagai organisasi profesi yang mampu berperan dalam meningkatkan mutu pendidikan nasional.

“Semoga dengan dilantiknya kepengurusan yang baru ini, PGRI akan mampu berperan dalam dalam meningkatkan mutu pendidikan,” ujar Rohmadi.

Sementara itu, Nawati usai dilantik mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Dia juga menyampaikan akan berupaya melakukan yang terbaik bagi PGRI Kecamatan Abung Selatan.

“Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada kami, semoga kami bisa menjaga amanah ini. Kami akan berusaha memberikan yang terbaik untuk memajukan dan meningkatkan mutu pendidikan di Kecamatan Abung Selatan,” pungkasnya.

Hadir juga pada kegiatan tersebut Korwil PGRI Kecamatan Abung Selatan Ekawati, S.Pd. M.M., dan 39 perwakilan guru TK, SD, SMP se-Kecamatan Abung Selatan. (Herdi)