JAKARTA (lampungbarometer.id): Dari empat laga balap MotoGP diketahui Marc Marquez Rider tim Repsol Honda itu comeback pada gelaran MotoGP Portugal 2021, namun, hasil yang diraihnya bisa dibilang tidak terlalu memuaskan untuk rider sekaliber dirinya.
Pertarungan Marc Marquez belum meraih hasil yang memuaskan seusai dirinya kembali di ajang MotoGP. The Baby Alien, dirinya mengaku ada yang hilang dari performanya selama ini pasca cedera yang ia alami.
Marquez kembali bertarung di lintasan usai menjalani pemulihan cedera patah tulang lengan selama hampir satu tahun. Rider tim Repsol Honda itu comeback pada gelaran MotoGP Portugal 2021.
Seperti yang dilangsir Detik.com, setelah finis ketujuh di MotoGP Portugal, Marc Marquez harus melorot ke posisi kesembilan pada seri berikutnya di Spanyol. Juara dunia delapan kali itu kemudian mencium gravel dua kali di Prancis dan Italia.
Hal tersebut membuat Marquez harus rela terjerembab di posisi ke-18 klasemen sementara MotoGP 2021. Pria asal Spanyol itu baru mengumpulkan 16 poin, atau unggul satu angka dari Valentino Rossi di belakangnya.
Marquez mengamini bahwa dirinya belum bisa berbicara banyak di lintasan setelah lama berkutat dengan pemulihan cederanya. Dia menilai ada yang hilang dari penampilannya sejauh ini, tapi itu bukan karena kondisi kesehatannya, melainkan dari motor yang ditungganginya.
“Kami telah sampai pada titik di mana kami berhenti berbicara tentang lengan saya. Kami berbicara soal motor dan di situ saya perlu meningkatkan,” kata Marquez, dikutip dari Speedweek.
“Saya tak bisa mengemudi di level saya saat ini, tapi saya belum kehilangan kecepatan dasar dan semangat juang saya. Namun, saya tahu bahwa saya telah kehilangan sedikit performa saya,” sambungnya.
“Di Portimao dan Jerez, saya berusaha keras untuk menyesuaikan motor dengan gaya berkendara saya. Saya telah menguji berbagai pengaturan dan posisi duduk, tapi upaya tersebut tidak berhasil dengan benar. Saya biasanya memiliki perasaan yang baik saat belokan kiri, tetapi saya memiliki beberapa masalah di belokan kanan,” demikian kata Marc Marquez. * (Red)